JOMBANG.TV – Istri capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti mengakhiri safari politiknya di Jawa Timur dengan blusukan ke pasar Tradisional di Desa Bareng, Kecamatan Bareng, Jombang, Senin, 29 Januari 2024.
Mengawali kegiatan dengan berjalan kaki dari kediaman anggota Komisi V DPR-RI Sadarestuwati, Atikoh dan rombongan kemudian menuju Pasar Bareng, Senin (29/01/2024) pagi, untuk menyapa para pedagang dan warga.
Beberapa kali Atikoh, tampak berdialog dan membeli sejumlah barang, mulai sayur, daging ayam hingga makanan tradisional. Tak ayal, para pedagang pun antusias menyapa Atikoh dan sempat berebut salaman hingga swafoto.
Atikoh mengatakan, kegiatannya di Jatim dilakukan untuk menemui para warga termasuk pasar tradisional yang selalu jadi jujukan utamanya untuk menampung aspirasi masyarakat.
“Saya blusukan ke pasar ini untuk memperbandingkan dari tiap-tiap daerah apakah keluhannya sama? Ternyata hampir sama keluhannya, dari sisi kestabilan harga. Tadi juga ada keluhan dari pedagang soal harga jagung yang tinggi sekali,” ucap Atikoh.
Setelah melakukan blusukan, Atikoh langsung mengajak rombongan dan warga sekitar untuk sarapan bareng. Menu yang disantap pagi itu adalah nasi pecel. Ia memborong pecel yang ada di Pasar Bareng.
Selanjutnya, ia menuju pabrik sepatu Venesia yang berada tidak jauh dari Pasar Bareng. Di sini ia melihat produksi sepatu-sepatu yang dijual ekspor.
Atikoh mengatakan, hasil safari politiknya di Jatim akan disampaikan ke Ganjar. Harapannya, keluhan masyarakat yang didapat selama di Jatim bisa direalisasikan oleh pasangan capres nomor urut 3 Ganjar-Mahfud ketika memenangkan Pemilu 2024.(jb2/adm*)