JOMBANG.TV – Angin kencang menghempas rumah rumah penduduk di Desa Barongsawahan, Kecamatan Bandarkedungmulyo Minggu (06/11/2022). Akibatnya, sejumlah rumah dan bangunan sekolah porak poranda disapu angin yang datang disertai hujan es.
Angin kencang disertai hujan es itu datang sekitar pukul 13.30 WIB. Hempasan angin dan hujan es berlangsung sekitar satu jam.
Kepala Dusun Barongsawahan, Lutfi Hidayat mengatakan, saat kejadian banyak atap rumah berterbangan. Tak itu saja, pepohonan juga tumbang dan menimpa saluran listrik usai tak kuat menahan terpaan angin.
“Awalnya itu angin kencang disertai hujan es. Banyak rumah warga yang rusak pada bagian atap. Yang atapnya terbang-terbang banyak, tapi yang parah ada tiga rumah,” terang Lutfi.
Selain merusak rumah, hujan dan es juga merusak bangunan sekolah, yakni MI Irsyadut Tholibin di Dusun Sawahan. Lutfi menyebutkan, ada dua lokal kelas yang rusak setelah atap dan plavon runtuh.
“Tapi beruntung, tak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Seluruh warga yang rumahnya rusak, sempat menyelamatkan diri. Ada satu lansia tadi yang rumahnya ketiban pohon juga selamat, sementara korban mengungsi ke rumah tetangga,” tambahnya.
Sementara, Supervisor BPBD Kabupaten Jombang Stevy Maria mengatakan setidaknya ada dua desa yang dilaporkan diterpa angin kencang. Tak hanya Desa Barongsawahan, angin juga sempat menghempas permukiman warga di Desa Pagerwojo, Kecamatan Perak.
“Kami masih melakukan pendataan lebih lanjut, laporan yang masuk ada di dua desa,” tandas Setvy. (Jb2/adm)
Komentar untuk post