Peringati Maulid Nabi, GPK Jombang Bagi Masker dan Vitamin

JOMBANG.TV – Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK) bersama Pimpinan Anak Cabang (PAC) GPK Jombang Kota, Kabupaten Jombang punya cara sendiri dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Yakni dengan membagikan vitamin, hingga pembagian masker untuk para pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang Jalan dr Soetomo tepatnya di depan kantor Kecamatan Jombang Kota, Kamis (29/10/2020).

Kegiatan tersebut di pimpin oleh ketua PC GPK Jombang serta anggota PAC GPK Kecamatan Jombang Kota, sebanyak 1000 masker di bagikan ke PKL serta warga pengguna kendaraan roda dua dan roda empat atau lebih yang melintas di Jalan dr Soetomo.

Hal ini kita lakukan karena melihat masih ada beberapa PKL yang tidak menggunakan masker saat berjualan, jadi inisiatif ini agar semua PKL tetap mematuhi protokol kesehatan. Meskipun tidak banyak dan hanya beberapa saja yang tidak menggunakan masker, kami tetap membagikannya meskipun PKL tersebut telah menggunakan masker karena sebagai ganti cadangan masker mereka.

“Kegiatan bakti sosial ini dalam rangka untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di Kabupaten Jombang, dengan memberikan vitamin dan masker sebanyak 1000 helai,” kata Ketua PC GPK Jombang H Mujtahidur Ridho.

Gus Edo sapaan akrab H Mujtahidur Ridho menjelaskan, aksi pembagian masker dan vitamin ini ditujukan untuk pedagang kaki lima. Yang sehari-harinya masih harus tetap berjualan di tengah pandemi.

“Selain memberikan masker dan vitamin, kami pun mengkampanyekan imbauan protokol kesehatan yang di maksud adalah 3M memakai masker, mencuci tangan dan mejaga jarak. “Wajib menjaga jarak, pakai masker, cuci tangan, dan hindari kerumunan,” tuturnya.

Tak hanya itu, seluruh kader GPK di Kabupaten Jombang telah kita instruksikan untuk menggalakkan kegiatan sosial lainnya seperti bersih lingkungan maupun tempat ibadah. “Kegiatan itu tentunya tetap berpedoman terhadap protokol kesehatan mengingat kondisi pandemi Covid-19 masih cukup memprihatinkan,” terangnya. (jb1/adm)

Exit mobile version