Ribuan Tanaman Pelindung dan Produktif Disebar di Kawasan Rawan Longsor

JOMBANG.TV – Polres Jombang menanam 3.000 pohon dari berbagai jenis di kawasan perbukitan rawan longsor di Kecamatan Bareng, Jombang. Penanaman dilakukan, sebagai upaya meminimalisir terjadinya longsor dan merawat lingkungan sekitar.

Penananaman pohon ini dibuka dengan acara apel yang di ikuti sejumlah anggota polisi baik polres jombang hingga beberapa anggota korps Brimob Polda Jatim, TNI, serta para warga sekitar hingga beberapa pelajar. Penanaman pohon ini, ditandai penyerahan secara simbolik beberapa bibit pohon pelindung hingga pohon buah kepada para warga.

“Hari ini kita menanam 3.000 pohon yang tujuannya untuk mengantisipasi serta diharapkan bisa mencegah adanya bencana longsor,” kata Kapolres Jombang, AKBP Boby Pa’ludin Tambunan, usai gelar apel penanaman pohon di Lapangan Tembak Brimob, Kecamatan Bareng, Jum’at 10/01/20.

Boby mengatakan, 3.000 pohon tersebut terdiri berbagai jenis yang mempunyai akar kuat. Lereng-lereng bukit yang dirasa rawan akan terjadinya longsor saat musim hujan, akan terus disisir dan ditanami. “Ada juga pohon buah yang juga sangat bermanfaat untuk warga sekitar,” terangnya.

Giat penanaman pohon tersebut juga di ikuti oleh ibu-ibu Bhayangkari dan beberapa perwakilan dari masyarakat. (ant)

Exit mobile version